Duel Persija Vs Persib Akhir Pekan Nanti Terancam Batal

Polisi berharap duel Persija kontra Persib digelar setelah May Day

Jakarta, IDN Times - Duel Persija Jakarta kontra Persib Bandung yang semula akan digelar pada Sabtu (28/4) terancam batal. Pasalnya, waktu pertandingan berbenturan dengan persiapan menjelang Hari Buruh Internasional.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Argo Yuwono berharap perhelatan antara Macan Kemayoran melawan Maung Bandung itu digelar setelah May Day atau 1 Mei.

"Kita harapkan pertandingan Persija Persib dilakukan jadwal ulang," kata Argo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (25/4).

1. Kepolisian sudah mengirimkan surat ke panitia penyelenggara

Duel Persija Vs Persib Akhir Pekan Nanti Terancam Batal Twitter/@Persija_Jkt

Argo mengatakan pihaknya telah melayangkan surat ke panitia penyelenggara sebagai saran agar pertandingan tersebut dijadwalkan ulang

"Kita ke panitia pelaksana (kirim surat), bukan PSSI. Kita komunikasikan saja. Kita mengharapkan setelah May Day," tandasnya. 

Baca juga: Piala AFC 2018: Kalahkan Tampines Rovers 4-2, Persija Melenggang ke Semifinal

2. Belum ada pengamanan khusus

Duel Persija Vs Persib Akhir Pekan Nanti Terancam Batal IDN Times/Linda Juliawanti

Kendati penundaan pertandingan belum pasti terlaksana, Kepolisian belum mempersiapkan personel khusus bakal pengamanan para bobotoh di Ibu Kota.

"Kalau belum jelas ya nggak mungkin datang (suporter Persib). Pokoknya setelah May Day lah," terang Argo.

3. Kapolda inginkan Bobotoh tidak hadir saat bertandang, begitupun sebaliknya

Duel Persija Vs Persib Akhir Pekan Nanti Terancam Batal Twitter/@Persija_Jkt

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Idham Azis menyarankan agar pertandingan Persija melawan Persib nanti tidak dihadiri oleh para Bobotoh.

"Kalaupun nanti ada pertandingan tetap berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, kita sedang upayakan supaya dari salah satu tim tidak ada suporternya. Jadi misalkan nanti Persib datang ke sini engga boleh ada suporter dan Persija datang ke Bandung enggak boleh bawa suporter," kata Idham di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (23/4).

Baca juga: 10 Gaya Stylish Kim Kurniawan, Gelandang Persib yang Kharismatik Banget

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya