Nyeleneh, Tim Ini Selalu Berpose Unik Sebelum Main

Aneh-aneh aja posenya.

Sebelum sebuah pertandingan sepak bola dimulai, biasanya kedua tim akan melakukan sesi foto masing-masing. Foto diambil ketika para pemain melakukan pose formal layaknya olahragawan yang siap bertanding. 

Nyeleneh, Tim Ini Selalu Berpose Unik Sebelum Maingoal.com

Namun tidak bagi Selangor FA. Dilansir dari goal.com, klub asal Malaysia itu justru melakukan pose foto tim yang tak lazim. Dari foto tersebut, Andik Vermansyah dkk, seolah-olah ingin memberikan kesan bahwa mereka tim humoris. Bagaimana foto-foto kocak mereka? 

1. Berpose dengan pistol jari. 

Nyeleneh, Tim Ini Selalu Berpose Unik Sebelum Maingoal.com

Pemain Selangor FA, Mohd Amri Yahya terlihat berpose dengan pistol jari sesaat sebelum melawan Johor Darul Takzim FC pada gelaran Piala Malaysia.

2. Ada yang bercanda dan tak fokus.

Nyeleneh, Tim Ini Selalu Berpose Unik Sebelum Maingoal.com

Di kesempatan lain, saat melawan Kelantan FC, Amri melakukan hal yang sama. Kali ini, pemain asing Juliano Mineiro terlihat ikut menganggu Raimi Noor yang sedang berpose di sebelah Amri.

3. Formasi yang aneh.

Nyeleneh, Tim Ini Selalu Berpose Unik Sebelum Maingoal.com

Lazimnya formasi foto tim adalah 5 pemain berjongkok dan 6 pemain berdiri. Namun kali ini Selangor FA benar-benar anti-mainstream. Mereka berpose dengan 3 pemain berdiri dan 8 pemain berjongkok. Kontras bukan?

Baca juga: Sepakbola Indonesia Lebih Lemah Dibandingkan Malaysia? Hanya Kamu yang Tau Jawabannya

4. Si kiper ngeliatin apa sih?

Nyeleneh, Tim Ini Selalu Berpose Unik Sebelum Maingoal.com

Lagi-lagi seluruh tim kompak berfoto nyeleneh. Kali ini sesaat sebelum melawan Trengganu FC. Tetap dengan formasi 3 berdiri 8 berjongkok.

5. Botol minumnya kok ikut foto?

Nyeleneh, Tim Ini Selalu Berpose Unik Sebelum Maingoal.com

Kayaknya bercandaan terus ya pemain-pemain ini. Kali ini dengan formasi sempurna, namun si kiper dan salah satu pemain asing mereka malah bercanda dengan botol minumnya. Terlihat Andik Vermansyah, pemain asal Indonesia berjongkok paling kanan.

6. Gaya Andik Vermansyah tetap cool ya, walau timnya berpose ala boyband.

Nyeleneh, Tim Ini Selalu Berpose Unik Sebelum Maingoal.com

Nah kalau ini benar-benar tak beraturan deh formasinya. Hampir semua pemain berdiri dengan tak mau berbaris secara rapi. Sedangkan hanya satu pemain yang berjongkok di tengah. 

Selangor FA kini sedang bertengger di peringkat kelima klasemen Liga Malaysia. Klub Andik Vermansyah itu salah satu tim favorit juara Liga Malaysia setelah Johor Darul Takzim FC. 

Baca juga: 5 Pemain Ini Menjadi Legenda di Dua Klub Berbeda

Topik:

Berita Terkini Lainnya