Pemain Ini Bikin "Jebakan Batman" dengan Kabar Transfernya

Bahkan, klub dan para penggemarnya sudah berkomentar

Pengguna media sosial Twitter baru-baru ini dihebohkan oleh cuitan seorang sepakbola asal Irlandia Utara, Ryan McLaughlin. Dilansir dari fourfourtwo.com, eks bek Liverpool itu, mengunggah foto dirinya sedang memegang jersey FC Barcelona di salah satu sudut stadion Camp Nou pada (1/7) lalu. Netizen atau warganet pun menyangka bahwa McLaughlin telah resmi bergabung dengan FC Barcelona pada musim panas ini. 

Pemain Ini Bikin Jebakan Batman dengan Kabar Transfernya www.fourfourtwo.com

Namun ternyata, McLaughlin diam-diam hanya ingin membuat lelucon dalam cuitannya kali ini. Usut punya usut, dia menyambangi Camp Nou bukanlah dalam rangka untuk perkenalan pemain, tapi hanya tur stadion dalam rangkaian liburannya di Spanyol.

Caption cuitannya semakin membuat heboh.

Pemain Ini Bikin Jebakan Batman dengan Kabar Transfernya twitter.com/ryanmcl2

Salah satu yang membuat unggahan McLaughlin tersebut semakin heboh adalah karena dia juga menambahkan keterangan seolah-olah akan mengarungi musim depan dengan klub baru. "Bab baru. Terima kasih atas saran semua orang untuk memulai di klub besar seperti Barcelona. Honoured #viscabarca #gracias," begitu cuitnya.

Sontak hal ini membuat heboh pengguna twitter. Beberapa pengikutnya bahkan menyangka bahwa McLaughlin memang benar-benar direkrut FC Barcelona.  

Ditanggapi klub hingga "menipu" Wikipedia.

Pemain Ini Bikin Jebakan Batman dengan Kabar Transfernya twitter.com/ryanmcl2

Sementara itu, klubnya, Oldham Athletic membalas tweet McLaughlin dua hari kemudian. Melalui akun resmi klub, sang manajer, John Sheridan menunggah video dirinya mengucapkan selamat kepada McLaughlin sekaligus berharap si pemain akan betah bermain untuk Los Blaugrana. Tak hanya itu, dilansir dari thesun.co.uk, berita tentang kepindahan McLaughlin ini bahkan membuat profil McLauglin di laman Wikipedia sempat memasukkan Barcelona ke dalam daftar klub yang pernah dibelanya.

Pria berusia 22 tahun itu sebenarnya telah memperbarui kontraknya untuk dua tahun ke depan bersama Oldham Athletic. Sebelumnya, McLaughlin bergabung dengan The Reds pada tahun 2014, namun tak pernah sekalipun mendapat kesempatan bermain. Sempat dipinjamkan ke Barnsley dan Aberdeen hingga kini berlabuh bersama klubnya sekarang. Oldham Athletic kini sendiri berlaga di English First Division, kasta ketiga sepak bola Inggris.

Baca juga: Ini Alasan Kenapa Aku Benci Barcelona FC!

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya