Ilija Spasojevic Resmi Bergabung dengan Bali United Musim Depan

Hadirnya Spaso semakin mempertajam lini depan 'Serdadu Tridatu'.

Bali United resmi merekrut striker Timnas Indonesia Ilija Spasojevic pada hari Rabu (13/12/2017). Kepastian itu didapat setelah Presiden Klub BUFC, Yabes Tanuri mempublikasikan perekrutan Spaso di situs resmi klub kebanggan masyarakat Pulau Dewata ini.

Sebelumnya Ilija memperkuat Bhayangkara FC di paruh kedua liga 1 musim lalu. IIija diketahui sukses mengantar klub Kepolisian Republik Indonesia itu juara Liga Indonesia 2017.

Saat membela Bhayangkara FC, suami dari Lelhy Arief ini sudah mencetak 14 gol. Sementara bersama Timnas Indonesia, Spaso telah melesakkan 3 gol dari lima penampilan bersama Tim Garuda.

Hadirnya pemain kelahiran Montenegro tahun 1987 silam semakin mempertajam lini serang 'Serdadu Tridatu'. Pasalnya,  sebelum ini Bali United telah merekrut striker muda berbakat Hanis Saghara Putra yang merupakan anggota Timnas U-19 Indonesia.

Bergabungnya Spaso diproyeksikan untuk menggantikan top skorer Bali United musim lalu Sylvano Comvalius yang hijrah ke klub Suphanburi yang berlaga di Liga Thailand.

Bali bukanlah tempat yang asing bagi ayah dua anak ini. Pulau Dewata adalah tempat persinggahan pertama saat ia memulai karir di Indonesia tepatnya di Bali Devata yang berkompetisi di Liga Primer Indonesia.

Bali United adalah klub ke-7 Spaso selama ia bermain di Nusantara setelah Bali Devata, PSM Makassar, Mitra Kukar, Bandung Raya, Persib Bandung dan Bahyangkara FC.

Perekrutan Spasojevic sangat bagus buat Bali United yang membutuhkan amunisi untuk mengarungi dua kompetisi sekaligus di musim depan yakni Liga 1 dan Liga Champions Asia 2018.

Dwiki Libra Photo Verified Writer Dwiki Libra

https://serigala-bola.blogspot.com/

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya