Ringkasan dan Hasil Klasemen Pekan Kedelapan Liga 1 2018

Samsul Arif akhiri masa paceklik gol, Persija kalah di SUGBK, serta tangis kesedihan di Malang

Di pekan kedelapan ini, kondisi puncak klasemen masih gampang berubah. Belum ada yang betul-betul memangkas jarak menjadi amat lebar dengan tim lainnya. Tingkat persaingan sendiri masih tetap ketat, entah di posisi tiga teratas hingga tiga terbawah, semua ingin mencapai targetnya masing-masing.

Namun suasana paceklik rupanya masih belum pergi dari beberapa tim. Jalan terjal masih harus mereka lalui jika ingin tetap meramaikan persaingan di tangga juara atau bahkan sekedar bertahan di Liga 1.

Dari sembilan pertandingan yang tersaji dari Palembang hingga Malang pada hari Jumat (11/5/2018) sampai Minggu (13/5/2018) akhir pekan lalu, total ada 27 gol yang berhasil tercipta.

1. PS TIRA berhasil mematahkan perlawanan PSMS Medan, "The Young Warriors" berhasil menang dengan skor 3-2

Ringkasan dan Hasil Klasemen Pekan Kedelapan Liga 1 2018Liga-Indonesia.id

Pekan ketujuh yang langsung dibuka dengan empat pertandingan sekaligus. Bantul, Samarinda, Lamongan serta Tenggarong menjadi tuan rumah, pada hari Jumat (11/5/2018). PS TIRA yang bertemu PSMS Medan di Stadion Sultan Agung Bantul berhasil tuntaskan misi keluar (untuk kali kesekian) dari zona degradasi.

The Young Warriors langsung memimpin di menit ke-8 berkat Ganjar Mukti yang memanfaatkan bola muntah kiper PSMS Ahmad Fauzi. Laskar Ayam Kinantan bisa menyamakan kedudukan melalui sepakan sang penyerang Frets Butuan di menit ke-29 setelah menerima bola umpan Wilfried Yessoh.

Tuan rumah tak tinggal diam. Wawan Febriyanto di menit ke-34 sukses menjebol gawang PSMS melalui tendangan bebas memanfaatkan kelengahan barisan belakang mereka. Lima menit berselang, gelandang Gustavo Lopez menambah angka menjadi tiga usai sepakannya menghujam jala gawang tim tamu berkat assist dari Ahmad Nufiandani.

Di masa injury time babak pertama, Suhandi berhasil memperkecil jarak menjadi. Menerima sodoran dari Yessoh, tendangan melengkung dari luar kotak penalti gagal ditepis oleh kiper PS TIRA Syahrul Fadli. Tidak ada gol tambahan di babak kedua, dan 3-2 tetap terpampang di papan skor Stadion Sultan Agung.

Borneo FC belum keluar dari rentetan hasil negatif yang mereka derita sejak pekan keempat. Kali ini yang menjadi penghalang adalah Persebaya saat kedua tim saling beradu di Stadion Segiri Samarinda, pada hari Jumat sore. Sempat alami kebuntuan di interval pertama, tensi permainan menanjak drastis pada babak kedua.

Tim tamu berhasil membuka keunggulan lebih dahulu di menit ke-49 melalui gol Irfan Jaya yang lolos dari perangkap offside. Namun berhasil disamakan oleh Pesut Etam berkat eksekusi penalti Lerby Eliandry di menit ke-65, setelah bek Persebaya Ruben Sanadi melanggar Sultan Samma di kotak terlarang.

Duabelas menit berselang, Bajul Ijo membalikkan keadaan. Bola hasil kerjasama apik Rendi Irwan - Robertino Pugliara - David da Silva berhasil dituntaskan menjadi sepakan Ferinando Pahabol yang tak mampu ditepis kiper Muhammad Ridho.

Tak ingin kembali menanggung malu, serangan bertubi-tubi dilancarkan oleh Diego Michiels dan kawan-kawan. Sayang, gol sundulan Lerby (Meski berbau offside) di menit ke-86 tak cukup untuk memberi tuan rumah raihan poin penuh.

Hasil akhir sama kuat 2-2 ini berpotensi akan menggoyang Dejan Antonic, sang pelatih Borneo, dari kursi pelatih.

2. Tanpa Diego Assis, Persela Lamongan gagal meraup poin penuh di kandang sendiri saat bersua Perseru Serui

Ringkasan dan Hasil Klasemen Pekan Kedelapan Liga 1 2018PerselaFootball.com/Abdul Rozak

Masa paceklik juga masih belum ingin pergi dari skuat Bali United. Bertandang ke Stadion Aji Imbut Tenggarong sebagai tamu Mitra Kukar padahari Jumat (11/5/2018) malam, mereka harus kembali ke Gianyar dengan tangan hampa setelah ditekuk 3-1.

Naga Mekes langsung unggul di menit ke-5. Berawal dari tusukan Dendi Santoso di sisi kiri pertahanan, bola berhasil dikonversi menjadi gol oleh gelandang muda Septian David Maulana.

25 menit berselang, sang ujung tombak Fernando Rodriguez Ortega berhasil mencatatkan namanya di papan skor melalui gol sundulannya.

Menit ke-33, striker asal Spanyol tersebut menambah jarak dengan Serdadu Tridatu setelah sepakan kerasnya dari sudut sempit tak mampu dibendung oleh kiper Bali United Wawan Hendrawan. Tim tamu sendiri memang melakukan pergantan sejumlah pemain namun gagal memberi perubahan yang berarti.

Fadil Sausu dan kawan-kawan hanya berhasil membukukan satu angka berkat sumbangan gol akrobatik Stefano Lilipaly di menit ke-76. Tak cuma Dejan Antonic, nasib Widodo Cahyono Putro sebagai pelatih kepala Bali United tampaknya di ujung tanduk setelah tim asuhannya menderita kekalahan tiga kali beruntun.

Perseru Serui kembali meneruskan rekor apik jumlah kebobolan paling sedikit di Liga 1 sejauh ini. Berduel dengan Persela Lamongan di Stadion Surajaya, mereka berhasil membuat barisan penyerang tuan rumah mati kutu.

Kiper Cendrawasih Jingga, Samuel Reimas, tampil gemilang dengan menggagalkan sejumlah peluang emas Persela.

Kehilangan sang motor permainan Diego Assis amat berpengaruh di tubuh skuat Laskar Joko Tingkir. Tidak ada suplai bola-bola matang untuk Loris Arnaud dan Guntur Triaji seperti biasanya. Tim tamu yang tampil cenderung defensif berhasil menyelesaikan 90 menit dengan skor kacamata.

3. Samsul Arif, striker Barito Putera, akhirnya mengakhiri puasa gol dengan dua kali membobol gawang PSIS Semarang

Ringkasan dan Hasil Klasemen Pekan Kedelapan Liga 1 2018Instagram.com/liga1match

Pada hari Sabtu (12/5/2018), empat partai terselenggara di Palembang, Banjarmasin, Bandung dan Jakarta. Sriwijaya FC berhasil menjaga tren tak terkalahkan sejak pekan keempat setelah menang dengan skor tipis 2-1 atas Bhayangkara FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang.

Sempat alami kebuntuan di babak pertama, kedua tim baru benar-benar saling serang di penghujung masa normal. SFC-lah yang berhasil memecah kebuntuan berkat sundulan Esteban Vizcarra di menit ke-88 dengan Makan Konate sebagai pemberi assist.

Menit ke-90, Laskar Wong Kito kembali membuat publik tuan rumah bersorak setelah sepakan Patrich Wanggai memanfaatkan umpan dari Beto Goncalves tak bisa dihalau oleh kiper Bhayangkara Awan Setho Raharjo. BFC hanya mampu membalas satu angka dari eksekusi penalti Paulo Sergio di masa injury time.

Stadion 17 Mei Banjarmasin menjadi saksi bahwa Samsul Arif, ujung tombak andalan milik Barito Putera, masih lihai untuk urusan mencetak gol. Dua gol berhasil dia sumbang pada menit ke-9 dan ke-53 ke gawang tim tamu, PSIS Semarang, mengakhiri masa paceklik yang menimpa striker gaek tersebut sejak pekan pertama kompetisi.

Laskar Antasari sendiri kembali ke jalur kemenangan usai menekuk PSIS dengan skor telak 4-1. Selain Samsul Arif, gol kemenangan tuan rumah berasal dari gol bunuh diri bek tamu Petar Planic di menit ke-53 dan sundulan winger lincah Rizky Pora jelang laga usai.

Laskar Mahesa Jenar sendiri hanya sanggup mencuri satu gol melalui tendangan keras Ibrahim Conteh dari luar kotak penalti di menit ke-61. Pulang tanpa satu poin pun dari Banjarmasin membuat tim asuhan Vincenzo Annese itu terpaksa kembali turun ke zona degradasi.

4. Madura United memberi kekalahan kandang pertama untuk Persija Jakarta

Ringkasan dan Hasil Klasemen Pekan Kedelapan Liga 1 2018Instagram.com/maduraunited.fc

Pasca kalah dari Madura United pekan kemarin, Persib Bandung mengusung misi kebangkitan saat bersua Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Sabtu malam. Tensi tinggi langsung tersaji sejak peluit tanda sepak mula dibunyikan oleh wasit, terbukti dari jual beli serangan dan beberapa pelanggaran yang terjadi.

Duet penyerang milik Maung Bandung, Ezechiel N'Douassel dan Jonathan Bauman, kembali tampil moncer dengan mengemas masing-masing satu gol. Eze, panggilan akrab Ezechiel, mencetak gol dari tiitk penalti pada menit ke-28 usai dirinya dilanggar oleh bek Persipura yakni Yohanis Tjoe.

Sementara sang kompatriot yakni Joni Bauman mencatatkan namanya di papan skor di menit ke-64 memanfaatkan kemelut di depan gawang Dede Sulaiman. Mutiara Hitam sendiri gagal mencetak satu gol pun meski punya beberapa peluang emas. Persib pun menang dengan dua gol tanpa balas.

Di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Persija terpaksa melakukan rotasi pemain saat bertemu Madura United demi menyiasati jadwal padat akibat partai AFC Cup. Namun sayangnya, Macan Kemayoran terlihat kurang bertaji di laga ini terutama pada barisan depan.

Tuan rumah harus tertinggal lebih dulu di menit ke-4 melalui eksekusi penalti Fabiano Beltrame usai Bayu Gatra dilanggar oleh pemain Persija, Valentino Telaubun. Bek tengah asal Brazil itu memilih tidak melakukan selebrasi gol untuk menghormati klub yang dibelanya pada tahun 2011 sampai 2014 tersebut.

Usaha Persija memasukkan Ramdani Lestaluhu - Riko Simanjuntak - Marko Simic di babak kedua tidak membawa dampak signifikan. Laskar Sape Kerrab justru berhasil menggandakan skor di menit ke-79 setelah tendangan Zah Rahan Krangar tak mampu diantisipasi oleh kiper Persija, Daryono.

Meski Ismed Sofyan memberi tekanan bertubi-tubi, tidak ada gol balasan atau tambahan di sisa waktu. Madura United berhasil memberi kekalahan kandang pertama untuk Persija sekaligus menggeser Persipura dari puncak klasemen.

5. Kembali tertahan imbang di kandang sendiri, langkah Arema FC untuk keluar dari zona degradasi kian terjal

Ringkasan dan Hasil Klasemen Pekan Kedelapan Liga 1 2018Instagram.com/aremafcofficial

Pertandingan antara Arema FC kontra PSM Makassar di Stadion Kanjuruhan Malang pada hari Minggu (13/5/2018) menutup pekan ketujuh. Meski tidak menurunkan beberapa pilar kunci, nyatanya sang tamu tetap membuat barisan pemain tuan rumah kerepotan berkat strategi bertahan.

Sempat alami kebuntuan di babak pertama, tensi baru menanjak di babak kedua. Jual beli serangan dilakukan oleh kedua tim. Namun Juku Eja-lah yang berhasil memimpin lebih dahulu berkat gol Marc Klok di menit ke-74 setelah didahului skema serangan balik Asnawi Mangkualam serta assist dari Guy Junior.

Gol penyama kedudukan dari Thiago Furtuoso tiga menit berselang tidak cukup untuk mewujudkan target kemenangan yang harus mereka raih. Kiper PSM, Rivky Mokodompit, jadi bintang di laga ini berkat aksi-aksinya dalam menggagalkan serangkaian peluang emas dari para pemain tuan rumah.

Hasil imbang 1-1 membuat jalan Singo Edan untuk keluar dari zona merah kian terjal, awan mendung belum ingin pergi dari Kanjuruhan. Joko Susilo bahkan harus lengser dari kursi kepelatihan pada esok harinya (Senin, 14 Mei 2018).

Predikat pemuncak klasemen saat ini dipegang oleh Madura United dengan koleksi 16 poin, terpaut dua angka dari PSM di posisi runner-up serta Persipura di peringkat ketiga. Kekalahan membuat Persija terpaksa turun ke papan tengah bersama Persela, Mitra Kukar, PS TIRA dan Bali United.

Sementara sebiji poin di kandang sendiri masih belum sanggup mengeluarkan Arema FC dari zona merah yang turut diisi oleh Perseru juga PSIS.

Raihan dua golnya ke gawang Bali United mengukuhkan predikat top skorer sementara di pundak ujung tombak andalan Mitra Kukar, Fernando Rodrigues Ortega, dengan koleksi 9 gol. Di bawahnya ada Douglas Packer (Barito Putera) dan Ezechiel N'Douassel (Persib) dengan raihan 7 gol.

Stefano Lilipaly (Bali United) masih menjadi pemain lokal tersubur berkat 5 gol-nya, diikuti oleh Lerby Eliandry (Borneo FC) dan Suhandi (PSMS) yang sama-sama telah membukukan 4 gol.

6. Berikut ini hasil klasemen sementara Liga 1 usai pekan kedelapan

Ringkasan dan Hasil Klasemen Pekan Kedelapan Liga 1 2018Instagram.com/liga1match

Di pekan selanjutnya, partai Persebaya Surabaya kontra Persib Bandung di Stadion Gelora Bung Tomo yang sedianya diadakan pada Sabtu 18 Mei 2018 mendatang terpaksa ditunda akibat tidak mendapat izin dari pihak keamanan.

Berikut ini jadwal pertandingan Liga 1 untuk pekan kesembilan seperti dilansir oleh laman Liga-Indonesia.id :

Kamis, 17 Mei 2018

  • PSIS Semarang vs PS TIRA, Stadion Mochammad Soebroto Magelang, 20:30 WIB (Live Indosiar)
  • Perseru Serui vs Barito Putera, Stadion Gajayana Malang, 20:30 WIB (Live Streaming Vidio.com)
  • Bhayangkara FC vs Mitra Kukar, Stadion PTIK Jakarta Selatan, 20:30 WIB (Live Streaming Vidio.com)

Jumat, 18 Mei 2018

  • Bali United vs Arema FC, Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, 20:30 WIB (Live Indosiar)
  • PSMS Medan vs Sriwijaya FC, Stadion Teladan, 21:00 WIB (Live Streaming Vidio.com)

Sabtu, 19 Mei 2018

  • Persipura Jayapura vs Madura United, Stadion Mandala, 18:30 WIB (Live Streaming Vidio.com)
  • PSM Makassar vs Borneo FC. Stadion Andi Mattalatta Mattoanging, 20:30 WIB (Live Indosiar)

Minggu, 20 Mei 2018

  • Persela Lamongan vs Persija Jakarta, Stadion Surajaya, 20:30 WIB (Live Indosiar).
Achmad Hidayat Alsair Photo Verified Writer Achmad Hidayat Alsair

Separuh penulis, separuh orang-orangan sawah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya