Diwarnai Kejutan, 11 Pemain Indonesia Lolos R2 Orleans Masters 2018

Hari ini berebut tiket ke perempat final

Kabar bagus datang dari pemain-pemain muda Indonesia yang tampil di turnamen bulu tangkis Orleans Masters 2018. Dari 14 pemain Indonesia yang tampil di round 1 (R1) yang dimainkan Rabu (28/3/2018) kemarin, ada 11 pemain di empat nomor yang berhasil lolos ke round 2 (R2). Beberapa pemain Indonesia bahkan berhasil membuat kejutan.

Babak 16 besar alias round 2 Orleans Masters 2018 akan dimainkan Kamis (29/3/2018) hari ini. Siapa saja pemain Indonesia yang lolos ke round 2?

1. Gregoria Mariska dan Ruselli Hartawan lolos ke round 2

Diwarnai Kejutan, 11 Pemain Indonesia Lolos R2 Orleans Masters 2018olahraga.kompas.com

Dua tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung dan Ruselli Hartawan lolos ke round 2 setelah meraih hasil bagus di round 1, Rabu (28/3/2018). Gregoria mengalahkan pemain Denmark, Julie Dawall Jakobsen. 21-14, 23-21 dalam waktu 36 menit.

Sementara Ruselli dipaksa bermain rubber game oleh pemain Israel, Ksenia Polikarpova. Ruselli kalah di game pertama 18-21, lantas menang 21-13 di game kedua dan menang telak 21-7 di game penentuan dalam waktu 47 menit, seperti dikutip dari Bwf.tournamentsoftware.com.

Sayangnya, Devi Yunita Indah Sari gagal menyusul ke round 2. Devi yang sebelumnya melangkah dari babak kualifikasi, kalah rubber game 18-21, 22-20 13-21 dari pemain Malaysia, Selvaduray Kisona.

2. Ganda putra punya 2 wakil

Diwarnai Kejutan, 11 Pemain Indonesia Lolos R2 Orleans Masters 2018www.djarumbadminton.com

Di nomor ganda putra, Indonesia punya dua wakil di round 2 lewat pasangan Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra dan Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi. Keduanya tidak menemui kesulitan untuk lolos dari round 1.

Sabar/Frengky bahkan hanya butuh 19 menit ketika mereka mengalahkan ganda Aljazair, Mohamed Abderrahime Belarbi/Adel Hamek dengan skor 21-13, 21-9. Sementara Akbar/Reza mengalahkan ganda India, Kona Tarun/Saurabh Sharma 21-15, 21-15 dalam waktu 26 menit.

Hanya pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Pramudya Kusumwardana yang gagal lolos ke round 2 setelah kalah dari unggulan 5 asal Belanda, Jelle Maas/Robin Tabeling 20-22, 14-21.

3. Diwarnai kejutan, 3 ganda putri lolos ke round 2

Diwarnai Kejutan, 11 Pemain Indonesia Lolos R2 Orleans Masters 2018juara.bolasport.com

Sektor ganda putri meraih hasil keren di round 1. Dari tiga pemain ganda putri Indonesia yang tampil di round 1, semuanya berhasil lolos ke round 2. Yakni pasangan Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva, Febrina Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto dan Mychelle Crhystine Bandaso/Winny Oktavina Kandow. Ketiganya lolos setelah meraih kemenangan straight game atas lawan-lawannya, Rabu (28/3/2018).

Mychelle Crhystine Bandaso/Winny Oktavina Kandow membuat kejutan dengan mengalahkan ganda Rusia unggulan 2, Anastasia Chervyakova/Olga Morozova, 21-13, 21-19. Lalu Agatha/Siti hanya butuh 22 menit saat mengalahkan ganda Belgia, Lise Jaques/Flore Vandenhoucke 21-13, 21-6. Sementara Febrina/Ribka menang 21-19, 21-18 atas ganda Denmark, Linda Efler/Olga Konon.

4. Ganda campuran punya 4 wakil, tapi perang saudara di round 2

Diwarnai Kejutan, 11 Pemain Indonesia Lolos R2 Orleans Masters 2018juara.bolasport.com

Nomor ganda campuran menjadi sektor paling luar biasa. Dari lima wakil, ada empat pemain Indonesia yang berhasil lolos ke round 2.

Pasangan Andika Ramadiansyah/Mychelle Chrystine Bandaso lolos pertama setelah membuat kejutan dengan mengalahkan unggulan 1 asal Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Hertrich, 15-21, 21-15, 21-19. Lalu Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow menang 21-16, 21-19 atas ganda Denamrk, Mikkel Mikkelsen/Mai Surrow. 

Pasangan baru, Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami hanya butuh waktu 24 menit saat mengalahkan pemain Finlandia, Anton Kaisti/Jenny Nystrom, 21-18, 21-18. Sementara pasangan juara Asia junior 2017, Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva menang rubber game, 21-19, 12-21, 21-16 atas ganda Prancis, Bastian Kersaudy/Lea Palermo, seperti dikutip Instagram @badmintalk_com.

Di nomor ganda campuran, hanya pasangan Pramudya Kusumawardana Riyanto/Ribka Sugiarto yang gagal lolos. Pramudya/Ribka kalah straight game, 19-21, 12-21 dari unggulan 3 asal Jerman, Marvin Emil Seidel/Linda Efler dalam waktu 32 menit.

Menariknya, di round 2, hasil drawing turnamen mengharuskan empat pemain Indonesia harus saling berhadapan. Andika/Mychelle akan bertemu Rehan/Siti. Sementara Alfian Eko/Marsheilla bertemu Akbar/Winny.

Hadi Santoso Photo Verified Writer Hadi Santoso

cinta menulis seperti mencintai sepak bola dan bulutangkis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya